3 Teknik dalam membuat Coffe Latte art


3 Teknik dalam membuat Coffe Latte art - Hallo sobat coffee id, kali ini kita akan membahas tentang Latte art atau seni melukis di atas kopi.

Sebelum kita membahas Latte art, kita akan membahas terlebih dahulu tentang caffe latte apa sobat tahu tentang caffe latte ?

Caffe latte merupakan kopi yang dicampur dengan susu dan memiliki busa yang tipis di bagian atasnya. Nah, busa ini yang akan di lukis oleh para barista.

Perbandingan antara susu dengan kopi pada caffe latte adalah 3:1. Penemu kopi ini adalah Lino meiorin yang merupakan barista pertama di italia.

pada zaman dahulu caffe latte di sajikan pada mangkuk dan kemudian beralih menggunakan gelas bir.

Sekarang Caffe latte disajikan dalam cangkir dan diperindah dengan sentuhan seni latte art.

Latte art sendiri adalah cara menyiapkan kopi dengan menuangkan susu panas ke secangkir espresso dan menciptakan pola atau desain di permukaan latte. 

Selain itu bisa pula dengan langung "menggambar" di lapisan atas busa. latte art sulit dibuat secara konsisten, karena dibutuhkan kondisi yang tepat antara espresso dan susu. 

Hal ini dibatasi pula oleh pengalaman barista dan kualitas mesin espressonya. Tuangan itu sendiri kemudian menjadi tantangan terakhir bagi para seniman latte.

Dikutip dari laman = Wikipedia

Sudah paham kan sobat, dalam Membuat latte art membutuhkan kecermatan. Syarat penting dalam membuat latte art adalah latte (susu) yang dimasukkan haruslah dalam kondisi panas. 

Kondisi panas itulah yang menimbulkan foam (busa) yang bisa dikreasikan menjadi ilustrasi yang menarik. sobat bisa menggambar latte art secara manual menggunakan tusuk gigi atau mesin khusus.
Ada 3 Teknik pembuatan Latte art lho sobat, di antaranya :

Teknik Latte Art 2D


Dari Judulnya sudah bisa ditebak, Latte art 2D ini memiliki bentuk gambar 2 dimensi. Para Barista biasanya menggambar bentuk sederhana dengan cara menungankan Latte secara perlahan-lahan membentuk suatu gambar sederhana.

Di negeri matahari terbit alias jepang, latte art telah berkembang dengan banyak gambar anime yang di lukis secara manual. 


Sedangkan di indonesia Latte art 2D sendiri lebih dominan dengan gambar-gambar tumbuhan, hewan dan yang pasti cantik cantik.


Teknik Latte Art 3D


Teknik yang satu ini membutuhkan kecepatan yang tinggi. Para barista menggunakan busa untuk kemudian dibentuk menjadi karakter-karakter yang kita inginkan.

Untuk belajar Teknik Latte Art 3D dibutuhkan waktu yang lama lho sobat, bahkan barista yang handal pun belum tentu bisa membuatnya.

Dari bentuknya akan membuat sobat mikir 2x untuk meminumnya hehe.... karena bentuk nya yang lucu dan menggemaskan.



Bagi sobat yang ingin mencicipi kopi latte art 3D ini sobat harus merogoh kocek yang lumayan dalam, karena pembuatanya yang sangat sulit jadi wajar bila kopi latte art 3D ini berharga lumayan mahal.

Bila sobat ingin membeli kopi latte art 3D gausah jauh-jauh keluar negeri, karena di indonesia sendiri sudah banyak Cafe yang menyediakan kopi latte art 3D.


Teknik Latte Art Print


Teknik ini merupakan inovasi terbaru dari teknik latte art yang lain. Teknik latte art print ini mengandalkan mesin printer sebagai alat pencetak foto di atas kopi.

Mesin ini diperkenalkan pertama kali oleh perusahaan minuman kopi dari Taiwan yaitu Let’s Coffee.Kemungkinan mesin ini juga akan menjadi saingan para seniman kopi di seluruh dunia.

Sobat Coffee id bisa juga meminta di print kan gambar, sesuai yang sobat inginkan. Bagus bukan ?


Bagi yang mau belajar membuat latte art silahkan baca artikel di sini :
  • Baca juga : Cara membuat Latte art tanpa mesin

Kata kunci yang anda cari : 

7 Fakta Menarik Tentang Kopi

7 Fakta Menarik Tentang Kopi

7 Fakta Menarik Tentang Kopi - Hello sobat coffee id, kali ini coffee id akan memberikan informasi mengenai 7 Fakta Menarik Tentang Kopi yang saya rangkum dari beberapa sumber terpercaya.  

1. Penemu Kopi adalah Kambing

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

Sobat pasti heran kan dengan ini ? yap, memang benar penemu kopi memang kambing, konon kisah ini berasal dari daerah Etiopia, Afrika Timur.

Dikisahkan hiduplah seorang pengembala kambing yang bernama Khaldi, dia dikenal sebagai pengembala yang baik dan sangat bertanggung jawab terhadap hewan-hewan gembalanya.

Suatu hari, kambing-kambing tersebut tidak pulang dan Khaldi pun mencarinya. ketika khaldi menemukan kambingnya dia heran, kambing-kambing gembalanya seperti orang mabuk.

Penasaran, Khaldi pun mencari tahu kenapa kambing-kambingya seperti orang mabuk, Khaldi kemudian melihat sekumpulan biji-biji merah yang berada di semak-semak dan di makan oleh kambing-kambingnya.

Dengan rasa ingin tahu yang tinggi, Khaldi pun memakan biji-biji tersebut, setelah beberapa saat Khaldi pun merasa riang dan seperti orang mabuk.

Saat itu lewatlah seorang pria terpelajar asal kota, pria bernama Aucuba itu merasa mengantuk, lelah, dan lapar. 

Aucuba yang kebetulan menyaksikan aksi gila seorang pengembala dan gembalanya. Saking laparnya, Aucuba pun mencoba beberapa biji kopi tersebut.

Tak berapa lama, Aucuba merasa tubuhnya kembali segar, tenaganya pulih dan rasa mengantuknya hilang. Sebelum melanjutkan perjalanan, Aucuba membawa biji-biji tersebut.

Setelah itu Aucuba memperkenalkan kopi ke kota-kota disana, lalu kopi pun terkenal sampai sekarang ini.

soo sobat harus berterimakasih kepada kambing ini ya sob, berkat kambing ini kita dapat merasakan kenikmatan kopi.

2. Kopi pahit bukan karena kafein

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

Sobat pecinta kopi pasti bertanya-tanya mengapa kopi itu pahit ?, bila sobat mengira kopi pahit karena kafein berarti sobat salah besar !

Bahkan akibat pertanyaan sederhana ini, para ilmuan dibuat bingung 7 keliling akibat pertanyaan ini.
Tapi mereka berhasil mengidentifikasi 2 senyawa yang menjadi tersangka yang menimbulkan rasa pahit pada kopi.

Menurut hasil penelitian dari American Chemical Society, diketahui bahwa proses pembuatan kopi lah yang menghasilkan kedua senyawa tersebut. Tentu saja, temuan ini menghasilkan berbagai teknik membuat kopi yang beragam di dunia.

Perlu sobat ketahui, didalam kopi terdapat sekitar 30 senyawa kimia yang masing-masing berkontribusi pada karakteristik rasa, aroma dan bahkan keasaman.

3. Kopi bisa membunuhmu

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

Kopi memang bisa membunuh sobat, coba saja sobat minum kopi yang di campur sama sianida hehehe... sorry bercanda.

Kafein yang terkandung dalam kopi dapat menyebabkan denyut jantung yang tak teratur dan kejang kejang.

Tapi itu terjadi kepada orang yang mengkonsumsi kafein lebih dari 10 gram, lalu berapa kadar kafein dalam secangkir kopi ?

Biasa nya secangkir kopi mengandung kira kira 120 mg kafein, jadi untuk mendapatkan kadar kafein 10 gram seseorang perlu meminum 85 cangkir kopi.

Bagi penderita Hipertensi alias darah tinggi, sebaiknya jangan terlalu sering meminum kopi. Maksimal minum kopi 2x sehari bagi penderita Hipertensi.

Bila lebih dari itu, kemungkinan resiko terkena serangan jantung meningkat hingga 4x lipat. Sayangi jantung anda !

Bagi sobat yang sehat, juga batasi minum kopi dan jangan terlalu sering meminum kopi instan karena lebih berbahaya dari pada kopi asli.

Sedikit cerita, admin punya seorang paman yang doyan minum kopi dan merokok. Sehari bisa menghabiskan sedikitnya 10 cangkir kopi hitam.

Sekitar 5 tahun yang lalu, dia mengalami Stroke akibat terlalu banyak minum kopi apalagi di tambah dengan rokok.

Pada bulan ramadhan 2015 kemarin beliau meninggal karena penyakitnya, semoga amal ibadahnya di terima disisinya,Amin.

Walau demikian, bukan berarti setelah anda membaca artikel ini jadi berhenti meminum kopi. 
Dengan meminum kopi sesuai dosisnya malah sobat akan mendapatkan manfaat yang banyak. Gak percaya ?


4. Kopi bikin susah tidur

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

yang satu ini pasti sobat sudah tau, kopi ini memang bisa bikin kita susah tidur. Tapi apakah sobat tahu mengapa kopi bisa bikin peminumnya susah tidur ?

Kopi mengandung racun, eh senyawa maksudnya yang biasa disebut Kafein, Senyawa kafein ini menjadi penyebab kopi bisa bikin kita susah tidur.

Kafein dapat mendorong hormon dalam tubuh akan bekerja dengan cepat dan aktif, Termasuk kerja jantung dan otak.

Maka dari itu disarankan agar sobat meminum kopi 6 jam sebelum waktu tidur sobat.

5. kopi bisa meredakan rasa sakit

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

Selain bisa bikin mata jadi melek, ternyata kopi juga bisa meredakan rasa sakit lho sobat. Lagi lagi kafein yang menjadi tersangkanya. 

Bagi sobat yang pekerja kantoran apalagi penulis seperti saya, pasti akan merasakan pegal pada area punggung saat berada di depan komputer berjam-jam lamanya.

Untuk meredakan pegal cobalah minum secangkir kopi hangat, dan lihat reaksinya. Pegal-pegal akan hilang. Saya sendiri sudah memcobanya.

Ini bukan kebetulan apalagi sulap, karena sudah ada penelitianya.

menurut penelitan dari Universitas Oslo. Mereka menjelaskan kopi dapat berfungsi sebagai painkiller atau penghilang rasa sakit, seperti yang dilansir Genius Beauty.

Para dokter melakukan percobaan dengan melibatkan 48 pekerja kantoran. Para relawan diberikan tugas-tugas rutin seperti pada umumnya. Mereka harus duduk selama setengah jam di depan komputer, dan tidak diizinkan untuk berdiri. 

Secara priodik, dokter meminta peserta untuk merasakan rasa nyeri dalam tubuh saat duduk di depan komputer. Umumnya, rasa nyeri tubuh akan terasa jika seseorang duduk terlalu lama, terutama pada bagian punggung.

Sebanyak 40 persen peserta diberikan secangkir kopi, dan sisanya 60 persen tanpa kopi.

Kelompok kedua relawan merasa sangat tidak nyaman, terutama di bagian belakang. Sedangkan kelompok pertama tidak merasakan rasa sakit atau keluhan.

Bahkan jika ada rasa nyeri, rasa tersebut tidak terlalu terasa seperti peserta yang tak minum kopi. Dengan demikian, para dokter membuktikan bahwa kafein dapat bertindak sebagai obat penghilang rasa sakit saat tubuh mengalami ketegangan otot.

Dikutip dari laman : viva.co.id

Nah, sudah jelas kan sobat kopi memang bisa membantu meredakan rasa sakit.

6. kopi bisa meningkatkan gairah seksual

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

untuk yang ini saya sendiri belum pernah mempraktekanya sob, mengapa ? karena saya sendiri belum memiliki pasangan hidup. (Sekalian promosi)

tapi menurut penelitian dari ahli kesehatan di Harvard School of Public Health mengatakan kopi dapat memberikan efek penambah energi dan mempelancar sirkulasi darah yang mengakibatkan gairah seksual peminumnya meningkat. 

Nah, bagi sobat yang sudah memiliki pasangan cobalah sebelum melakukan hubungan intim minum kopi dulu, dan rasakan sensasinya ! hehe....

7. Kopi bisa bikin sering buang air kecil

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-fakta-menarik-tentang-kopi.html

Apa sobat sering merasakan ketika sedang menikmati secangkir kopi lalu merasakan ingin buang air kecil ?, ternyata itu efek dari kopi yang sobat minum.

Memang betul kopi bisa bikin kita sering buang air kecil, ini karena senyawa kafein yang terkandung dalam kopi bisa menyebabkan efek diuretik sob.

diuretik sendiri adalah zat yang menyebabkan produksi urin pada ginjal menjadi cepat, itulah yang menyebabkan sobat sering ke buang air kecil setelah meminum kopi.

Sekian 7 fakta menarik tentang kopi dari coffe id, bila artikel ini memberi manfaat kepada sobat, tolong share artikel ini :)

Kata kunci yang anda cari

Cara membuat kopi Moccachino yang enak


Cara membuat kopi Moccachino yang enak

Cara membuat kopi Moccachino yang enak- Hallo sobat coffe id, sekarang admin mau share cara membuat kopi Moccachino yang enak tentunya, sebelum membahas resep kopinya apakah sobat sudah tau apa itu kopi Moccachino ?


Kopi Moccachino adalah salah satu jenis kopi yang paling enak soob. Rasanya yang manis membuat jenis kopi ini disukai oleh para penikmat kopi, terutama para cewek.

Kopi Moccachino biasanya diberi tambahan berupa choco granule, sekarang ini sudah banyak kopi moccachino instan yang bertebaran dengan berbagai merek.

Mungkin sobat sudah biasa membuat kopi moccachino dengan sederhana, tinggal masukan kopi sachet seduh dengan air hangat dan terakhir taburi dengan coco granule.

Tapi apakah sobat mencoba resep kopi moccachino yang biasa di gunakan di kafe-kafe ?, Saya sarankan sobat untuk segera mempersiapkan bahan-bahan yang diperlukan karena saya akan langsung memberitahu sobat caranya!

Persiapkan Bahan-Bahan :

  • 1 paket Kopi Moccachino Instan
  • Susu Putih Sachet 
  • 8 balok es
  • 1/2 sendok teh ekstrak vanilla, tergantung selera
  • sirup coklat
  • 1 sendok teh whipped cream
  • Beberapa potong coklat batangan

Petunjuk :

  1. Pertama, Campurkan bubuk kopi , susu putih sachet, balok es, dan ekstrak vanilla ke dalam blender sampai halus.
  2. kedua, Lapisi bagian dalam gelas  dengan sirup coklat, secukupnya saja.
  3. ketiga, tuangkan Kopi yang sudah di blender dengan halus.
  4. Terakhir, taburi bagian atas kopi dengan whipped chream, choco granule dan beberapa potongan coklat batangan untuk sentuhan terakhir.


Begini Hasilnya sob :

Cara membuat kopi Moccachino yang enak



Bagaimana sob ? mudah sekali bukan ?, Bahan yang dibutuhkan juga gampang dicari di warung-warung terdekat di rumah sobat, kecuali whipped chream biasanya dijual di supermarket-supermarket besar.

Intinya sobat hanya perlu mencampurkan beberapa makanan yang manis-manis seperti : cokelat, granule, dan Vanilla.

Bila sobat coffee id memiliki pasangan yang suka kopi, cobalah resep ini, dijamin pasangan sobat klepek-klepek dan tentunya makin sayang dengan sobat.

Sekian artikel coffee id tentang cara membuat kopi moccachino yang enak.

7 Manfaat Minum Kopi Untuk Kesehatan

Manfaat meminum kopi untuk kesehatan

Manfaat Kopi untuk kesehatan - sahabat Coffe Id hari ini admin mau share tentang Manfaat kopi bagi kesehatan, selain memiliki rasa yang nikmat, kopi juga mengandung sejuta khasiat, silahkan disimak baik-baik ya sobat coffe id.

kopi merupakan sejenis minuman yang berasal dari proses pengolahan dan ekstraksi biji tanaman kopi, biasanya biji kopi dihaluskan dulu lalu diseduh dengan air hangat atau panas.

Kopi sudah dianggap sebagai salah satu minuman elit di seluruh dunia, terutama di negara kita Indonesia yang notabene merupakan salah satu negara penghasil kopi terbesar di dunia.

Kopi juga sudah menjadi minuman sehari-hari di berbagai daerah di belahan dunia, biasanya diminum 1-3 kali sehari, Tapi jangan terlalu banyak meminum kopi karena tidak bagus untuk kesehatan tubuh.

Kopi bermanfaat untuk mengilangkan rasa kantuk dan menambah energi bagi peminumnya. Zat Kafein yang terkandung di dalam kopi bermanfaat untuk merangsang kerja jantung dan meningkatkan produksi urin. 

Dengan meminum secangkir kopi 1x sehari, kopi bermanfaat sebagai bahan pembangkit stamina dan penghilang rasa sakit, sehingga setelah meminum kopi badan sobat menjadi segar dan bersemangat kembali. 

Menurut ilmu kesehatan, Kopi bukan termasuk dalam kategori minuman yang bisa membuat peminumnya menjadi sehat. 

Namun meski begitu, dari beberapa penelitian yang dilakukan oleh para ahli kesehatan, ternyata meminum kopi dalam dosis yang tepat memiliki banyak sekali manfaat dan mampu menghindarkan sobat dari berbagai penyakir serius.

Mungkin, manfaat dan kegunaan kopi yang sobat ketahui hanya sebagai penghilang rasa kantuk saja, namun tahukah sobat ternyata meminum kopi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan sobat, misalnya menghindari resiko terkena penyakit kanker. 

Sobat jangan meminum kopi secara berlebihan, bukanya dapat manfaat kopi tapi malah akan membayakan kesehatan sobat. 

Nah, kali ini coffe id sudah merangkum beberapa manfaat kopi dari berbagai sumber yang terpercaya silahkan disimak dengan baik...

1. Menurunkan Resiko Penyakit Kanker Kulit

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Berdasarkan penelitian ditemukan bahwa minum kopi 4 cangkir setiap hari membantu dalam mencegah penyakit kanker kulit. 

orang yang sering meminum kopi mempunyai resiko sekitar 20% lebih rendah terserang ganasnya kanker kulit melanoma dari pada orang yang jarang meminum kopi.

Semakin banyak sobat meminum kopi, semakin kecil resiko terkena penyakit kanker kulit melanoma ini, Seperti yang dilansir dari laman Natural Society.

Kanker kulit melanoma sendiri merupakan jenis kanker kulit yang sangat berbahaya, dapat merusak kulit dan juga DNA. Wah, sangat menyeramkan ya sobat, cara untuk mencegah resiko terkena penyakit ini ya dengan meminum kopi secara rutin.

Walau demikian, bagi sobat pecinta kopi sejati bukan berarti dapat sesukanya meminum kopi melebihi dosis yang tidak wajar setiap harinya, alih-alih pengen mendapat manfaat kopi malah sobat akan mengalami darah tinggi akibat kafein yang menumpuk di dalam tubuh terlalu banyak.

2. Bermanfaat untuk kecantikan

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Apakah sobat tahu, selain mencegah dari penyakit kanker, kopi juga ternyata bermanfaat bagi kecantikan seorang wanita lho sobat.. 

Coba sobat buat segelas kopi lalu masukan kedalam cetakan es batu. Kemudian bekukan ke dalam freezer sampai beku, lalu oleskan potongan es batu kopi tersebut ke wajah seperti lotion. 

Setelah itu cuci muka sobat dengan air sampai bersih, tidak hanya untuk wanita tapi cara ini juga bisa dilakukan oleh pria, karena selain bermanfaat bagi kecantikan seorang wanita ternyata ada juga beberapa manfaat juga, diantaranya : 
  1. Mencegah dan mengurangi kerutan di kulit
  2. Mencegah timbulnya jerawat
  3. Melembabkan kulit wajah
  4. Menghilangkan Selulit
  5. Membantu menghilangkan sel kulit mati
  6. Memberikan Nutrisi bagi Kulit


3. Memperkuat daya ingat

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Zat Kafein yang terdapat didalam kopi juga bermanfaat untuk menambah daya ingat lho sobat. Salah seorang peneliti, yaitu Michael A Yassa PHD, mengatakan :

"Kafein dapat merangsang Norepinefrin yang memiliki efek positif terhadap memori otak. selain itu, kafein juga berguna memperkuat komunikasi antara saraf-saraf di region CA2 hipokampus, yang merupakan bagian dari otak yang mengandung memori. "

jadi bagi sobat yang sedang ujian sekolah/kuliah disarankan meminum kopi satu sampai dua cangkir ketika belajar, karena bermanfaat memperkuat daya ingat sobat dalam belajar.

4. Memperbaiki Fungsi Hati

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Meminum kopi 3x sehari dapat memperbaiki fungsi Hati sobat, karena dapat memperbaiki enzim enzim yang ada di dalam Hati.

Para peneliti yang dipimpin oleh Dr Qian Xiao daru National cancer Institute di Maryland mengatakan :

"Penelitian sebelumnya menemukan bahwa minum kopi mungkin memiliki efek perlindungan pada hati. Namun, tidak jelas apakah manfaat tersebut juga diperoleh dari kopi tanpa kafein," Jelas Dr Qian Xiao.

"Temuan kami menemukan hubungan asupan kopi utuh maupun tanpa kafein dengan penurunan kadar enzim hati. penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengidentifikasi apakah bahan-bahan tersebut." 


5. Mencegah Ejakulasi Dini

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Ejakulasi dini merupakan masalah serius pada seorang pria, apakah sobat juga mengalaminya ?. Tenang, karena dengan meminum secangkir kopi bermanfaat mencegah Ejakulasi dini lhoo...

Terutama kopi hitam karena kopi hitam mengandung kandungan dari beberapa manfaat dalam membantu meningkatkan kualitas sperma dan meningkatkan kualitas hubungan seksual.

Dengan meminum kopi akan meningkatkan dorongan seksual. Dorongan ini akan menstimulasi bagian tertentu pada otak agar bisa menimbulkan suatu rangsangan tertentu.

Bagi sobat yang mengalami masalah Ejakulasi dini, biasakan meminum kopi sebelum jam 14.00 karena kalau meminum kopi setelah jam tersebut, bisa mengakibatkan susah tidur.

6. Menjaga Kesehatan Mata

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Kopi mengandung suatu antioksidan, yaitu asam Klorogenik (CLA). Antioksidan ini dapat mencegah terjadinya degenerasi retina pada tikus percobaan.

Pada manusia, degenerasi retina dapat menyebabkan terjdinya glaukoma,diabetes, dan penuaan.
Tapi butuh penelitian lebih lanjut terhadap informasi ini sobat.


7. Memperpanjang umur

http://coffe-indo.blogspot.com/2016/02/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan.html

Ternyata kopi bisa membuat umur panjang lho sobat ? Secangkir kopi hangat sangat baik untuk kesehatan jantung sehingga bisa panjang umur. Wooow..... hebat bukan

Penemuan ini dipublikasikan dalam Kedokteran Vaskular dan difokuskan untuk mengamati penduduk Ikaria, Pulau Yunani, di mana mereka memiliki rentang hidup terpanjang di dunia.

Para ilmuwan tertarik untuk mengetahui bagaimana penduduk pulau menemukan rahasia untuk hidup lebih lama. 

Gerasimos Siasos, seorang dokter dan profesor di University of Athens Medical School, dan rekan-rekannya ingin menjelajahi populasi lansia yang minum kopi dan efeknya pada kesehatan mereka.

Endotelium adalah lapisan sel yang melapisi pembuluh darah, yang dipengaruhi oleh kebiasaan gaya hidup dan penuaan. 

Para peneliti berfokus pada kopi karena penelitian sebelumnya telah membuktikan bahwa konsumsi kopi moderat dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner, mereka bertanya-tanya apakah itu bisa memiliki dampak positif pada area lain dari kesehatan endotel.

Sebagai contoh, sebuah studi dari 2009 melaporkan bahwa asupan tinggi kopi, kopi tanpa kafein, dan teh semua terkait dengan penurunan risiko diabetes.

Kopi Yunani adalah kopi yang dikonsumsi orang Yunani yang pada umumnya direbus dalam panci dan disajikan dalam cangkir namun ampasnya dibiarkan mengendap ke bawah.

Para peneliti merekrut 142 Ikarians (71 perempuan dan 71 laki-laki) yang berusia di atas 65 tahun dan telah tinggal di pulau sepanjang hidup mereka. Mereka melakukan analisis mereka menggunakan data pemeriksaan kesehatan (untuk diabetes, tekanan darah tinggi) dan kuesioner untuk mengukur gaya hidup peserta, minum kopi, kesehatan medis, dan diuji fungsi endotel mereka.

Para peneliti meneliti semua jenis kopi yang dikonsumsi oleh para peserta. Anehnya lebih dari 87 persen dari mereka dalam studi minum kopi Yunani setiap hari. Peserta yang minum kopi Yunani memiliki fungsi endotel yang lebih baik daripada mereka yang minum jenis lain kopi.

Bahkan pada sukarelawan yang memiliki tekanan darah tinggi, konsumsi kopi dikaitkan dengan fungsi endotel yang lebih baik, tanpa pengaruh negatif pada tekanan darah.

Gerasimos Siasos menyimpulkan:

"Jenis Kopi Rebus Yunani, yang kaya akan polifenol dan antioksidan dan hanya berisi jumlah moderat kafein, tampaknya untuk mengumpulkan keuntungan dibandingkan dengan minuman kopi lainnya."

Penelitian ini memberikan bukti baru yang menunjukkan hubungan antara kesehatan jantung dan kesehatan gizi. Karena konsumsi kopi begitu meluas, bahkan efek kesehatan kecil setidaknya satu jenis kopi bisa memiliki pengaruh besar pada kesehatan masyarakat.

Para penulis menyarankan bahwa studi lebih lanjut diperlukan untuk mengidentifikasi efek menguntungkan yang tepat dari kopi pada kesehatan jantung.

Kalo tentang umur cuma Tuhan yang tahu, manusia cuma berusaha menjaga kesehatannya.

Penutup

Nah, itu tadi informasi mengenai 7 Manfaat meminum kopi untuk kesehatan tubuh sobat. 

sobat hanya perlu meminum kopi secukupnya saja dan jangan terlalu berlebihan.ini dikarenakan kopi juga cukup berbahaya jika sobat mengkonsumsinya secara berlebih. 

cukup minum kopi 2-3 cangkir sehari dan jangan terlalu banyak menambahkan gula agar efek kafein bisa bekerja secara maksimal bagi tubuh sobat. 

so sekian dulu artikel dari Coffe Id kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan sobat para penikmat kopi tanah air.

7 Langkah meracik kopi yang Nikmat

7 Langkah Meracik kopi yang nikmat

Cara meracik kopi yang nikmat - meracik kopi  ? pasti dibenak pembaca meracik kopi hanya sekedar masukan bubuk kopi lalu seduh dengan air panas. Tenyata ada 7 langkah tersendiri dalam meracik kopi agar hasilnya  benar-benar nikmat. ada 7 Langkah yang dapat di pelajari dengan mudah, berikut 7 langkah-langkah meracik kopi yang nikmat ala coffe id  : 

1. Pilih merek kopi yang premium


Merek Kopi Premium

merek kopi yang premium adalah modal utama meracik kopi yang nikmat ya sobat, jangan sembarangan memilihi merek kopi. Pastikan kualitas kopi yang sobat pilih, kalau masalah harga jelas kopi premium harganya berbeda dengan kopi biasa, Jangan pilih kopi yang paling murah jika ingin kualitas kopi yang baik.

 2. Pilih jenis kopi yang cocok dengan selera sobat


Merek Kopi Premium

Point ke dua adalah Selera. yap, pastikan sobat membeli kopi yang sobat sukai, sbagai contoh kopi robusta memiliki rasa yang pahit, sedangkan arabika memiliki rasa yang manis dan bervariasi, selain itu kopi arabika masih dibagi menjadi beberapa jeni lagi contohnya :
  • Arabika Java
  • Arabika gayo
  • Arabika Mandaling
  • Arabika Kintamani
  • Arabika Mangkuraja
  • Arabika Kalosi
  • Arabika Blue Mountain
Baca = 4 Jenis Kopi Paling Terkenal Di Dunia

jadi pilih merek kopi yang sesuai selera sobat masing-masing, kalau admin lebih suka kopi robusta, walaupun kopi robusta lebih pahit dari kopi jenis lainya, tapi rasa pahit yang membuat kopi jenis robusta menjadi lebih nikmat.

3. Gunakan air putih yang bersih dan higenis

Air Putih yang higienis

admin yakin yang satu ini sobat coffe id sudah faham, apa artinya membeli kopi yang mahal bila diseduh dengan air yang tidak higienis.

 4. Gunakan peralatan yang tepat
 
Peralatan Membuat Kopi

Jika sobat meracik kopi menggunakan French Press, Moka Pot, Syphon Filter ataupun yang lain, pastikan alat yang sobat gunakan memenuhi standar. Karena jika alat yang sobat gunakan abal-abal, teksktur permukaan dari alat yang digunakan akan bercampur dengan kopi dan pada akhirnya akan mempengaruhi rasa dari kopi itu sendiri.

5. Perbanyak takaran kopinya

Takaran Kopi yang pas

takaran juga penting dalam proses pembuatan kopi yang nikmat, Jika sobat biasanya menuangkan 1 sendok bubuk kopi, maka jika sobat ingin meracik kopi yang lebih nikmat coba tuangkan 2 sendok bubuk kopi. Tapi tergantung selera masing masing.


6. Minum selagi hangat dan segar

Kopi baru di seduh

kopi memang lebih nikmat disajikan pada saat hangat, tidak terlalu panas. Jangan membuat kopi terlalu panas, seorang peracik kopi yang baik memanaskan kopi sekitar 200 derajat celcius selama 45 detik. Jika sobat bingung, intinya jangan biarkan kopi terlalu panas.

7. Minumlah kopi saat pagi hari

Minum kopi di pagi hari

pagi hari memang merupakan waktu yang pas untuk menikmati secangkir kopi, selain nikmat. Meminum kopi di pagi hari juga menambah energi bagi tubuh untuk mengawali aktivitas sehari-hari.

Sekian 7 langkah meracik kopi yang nikmat dari coffe id, semoga bisa bermanfaat bagi sobat semua, bila ada kritik dan saran silahkan berkomentar dengan sopan tentunya.

Kata Kunci :